Khutbah Jum'at: "Apakah Allah Perlu DIbela?"
Khutbah Jum'at 07 Januari 2022, Masjid Al-Muhajirin RW-10, Antapani Kidul, Antapani Kota Bandung, yang bertindak sebagai Imam/Khotib: Ust. DR.H. Haris Muslim, Lc.MA. Tema Khutbah: "Apakah Allah perlu Dibela." Beberapa inti khutbah sbb: 1. Apakah Allah perlu dibela? Perkataan ini kalau tidak hati2 kita bisa tertipu atau terpedaya. Mengapa? Logikanya sangat pendek dan jika ditanggapi dengan sumbu pendek akan sangat berbahaya. 2. Dalam Al-Qur'an an Al-Hadits banyak diungkap mengenai pentingnya kita harus menolong atau membela Allah Subhanahu Wata'ala. Dalam Surat Muhammad Ayat 7: Surat Muhammad Ayat 7: يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُوٓا۟ إِن تَنصُرُوا۟ ٱللَّهَ يَنصُرْكُمْ وَيُثَبِّتْ أَقْدَامَكُمْ Arab-Latin: Yā ayyuhallażīna āmanū in tanṣurullāha yanṣurkum wa yuṡabbit aqdāmakum. Terjemah Arti: Hai orang-orang mukmin, jika kamu menolong (agama) Allah, niscaya Dia akan menolongmu dan meneguhkan kedudukanmu. Dalam surat lain: "...Sesungguhnya Allah pasti menolong...